Ponpes Darus Sholah Jember Akan Gelar Haul ke-21 KH. Yusuf Muhammad, Padukan Spirit Ulama dan Pesan Kesehatan

Jember – Pondok Pesantren Darus Sholah, yang berlokasi di Jalan Moh. Yamin, Tegal Besar, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember, akan menyelenggarakan Haul ke-21 Almaghfurlah KH. Yusuf Muhammad pada Sabtu–Ahad, 19–20 April 2025 mendatang. Kegiatan ini akan diisi dengan rangkaian acara keagamaan, sosial, hingga penyuluhan kesehatan yang terbuka untuk umum.

Haul tahun ini akan menghadirkan KH. Muhammad Abdurrahman Al-Kautsar dari Pondok Pesantren Al Falah Ploso Kediri sebagai penceramah utama. Beliau dikenal luas sebagai ulama muda yang aktif dalam dakwah dan pendidikan pesantren, serta memiliki kedekatan spiritual dengan KH. Yusuf Muhammad.

Rangkaian kegiatan akan dimulai pada Sabtu, 19 April 2025, dengan agenda khitanan massal yang akan berlangsung di Aula Al Hasyimi mulai pukul 07.00 WIB hingga selesai. Selain itu, akan digelar pula Khotmil Quran bil ghoib oleh para santri dan pengasuh pondok yang dipusatkan di depan ndalem pengasuh dan aula pondok putri.

Kegiatan akan berlanjut pada Ahad, 20 April 2025, dengan Silaturahmi Kalimasada, yakni komunitas alumni murid dan santri Ponpes Darus Sholah. Acara ini dijadwalkan berlangsung pukul 08.00–11.20 WIB dan mengangkat tema yang sangat relevan dengan kondisi masyarakat saat ini, yakni “Langkah Praktis Mencegah dan Menghadapi Penyakit Metabolik (Stroke, Jantung, Diabetes, dan Darah Tinggi).”

Silaturahmi Kalimasada akan menghadirkan narasumber Dr. dr. Achmad Firdaus Sani, Sp.N(K), FINS, seorang dokter spesialis neurologi intervensi dari FK Universitas Airlangga Surabaya, sekaligus alumni Ponpes Darus Sholah tahun 1991–1994. Dalam pemaparannya nanti, dr. Firdaus dijadwalkan akan memberikan edukasi kesehatan dan panduan gaya hidup sehat yang praktis bagi masyarakat dan santri.

Puncak acara haul akan dilaksanakan pada pukul 11.20 WIB hingga 15.30 WIB, di depan ndalem pengasuh pondok. Kegiatan ini akan diisi dengan doa bersama, pembacaan tahlil, serta tausiyah keagamaan yang diharapkan dapat memperkuat spiritualitas dan semangat keteladanan para santri terhadap perjuangan dan nilai-nilai yang diwariskan oleh KH. Yusuf Muhammad.

Pengasuh Ponpes Darus Sholah berharap haul tahun ini dapat menjadi ajang memperkuat silaturahmi antarsantri, alumni, dan masyarakat umum. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan mampu menanamkan kembali nilai-nilai perjuangan Almaghfurlah KH. Yusuf Muhammad dalam membangun peradaban Islam yang berilmu dan berakhlak.

Kegiatan haul ini terbuka untuk umum, dan panitia mengajak seluruh alumni, santri, wali santri, serta masyarakat untuk ikut hadir dan menyemarakkan rangkaian acara sebagai bentuk cinta kepada ulama dan wujud nyata menjaga warisan kebaikan. (*)

0 Komentar